Doa Agar Anak Menjadi Ahli Shalat


Rabbij’alnii muqiimasholati wamindhurriyyatii Rabbana wataqobal dua’

Ya Tuhanku, jadikanlah aku dan anak cucuku orang-orang yang senantiasa mendirikan salat, Wahai Tuhan kami, perkenankanlah doaku.” (QS. Ibrahim: 40)

Doa terbaik adalah doa yang terdapat dalam Alquran. Dan Doa ini adalah salah satu doa terbaik yang pernah dipanjatkan Nabiyullah Ibrahim ‘Alaihis salam yang dibadikan dalam Al-Qur'an.

Anak dan cucu keturunan adalah harta yang paling berharga. Karena tidak ada sesuatu yang lebih disukai seorang hamba mukmin selain daripada dia dan orang-orang yang dicintainya menjadi ahli shalat.


Karena shalat memiliki kedudukan yang sangat penting dalam agama seseorang. Shalat menjadi tiang agamanya dan barometer keimanannya, jika baik shalatnya maka baik pula semua amalnya; sebaliknya jika buruk shalatnya maka buruk pula semua amalnya.